Hotnetnews.co.id || Muara Tebo Dalam rangka meningkatkan sinergitas kapolsek tebo ulu dan koramil 416-04 Pulau temiang melakukan rapat koordinasi. Senin 4 Maret 2024
Menurut Kapolsek Tebo Ulu AKP Jacky Arman Putra SH kegiatan ini dilakukan setiap satu bulan satu kali guna untuk menciptakan suasana keamanan di wilayah hukum kecamatan tebo ulu.
Lanjut Jacky dia mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder yang terkait Khususnya TNI/POLRI serta seluruh lapisan masyarakat tebo ulu yang telah ikut menyukseskan Pemilu 2024 dengan aman, disamping itu dia juga menghimbau kepada masyarakat mengingat sebentar lagi kita akan memasuki bulan suci ramadhan agar menciptakan suasana aman demi kenyamanan dalam melakukan ibadah bagi kalangan umat muslim.”Tuturnya
Terpisah menurut kapten Dofi koramil 416-04 pulau temiang kami akan tetap melakukan koordinasi untuk menekan tingkat keamanan khususnya di kecamatan tebo ulu.”tutupnya
(Jupri)