Hotnet News.co.id || Bekasi Walaupun ada sedikit kendala, Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMPN 1 Sukatani Tahun 2024/2025 Berjalan Lancar Sesuai Aturan.
Ketua Panitia PPDB SMPN 1 SUkatani Ajum Yang Diwakili Humas Inding, S.Pd mengatakan kegiatan penerimaan siswa dan siswi baru berjalan dengan baik dan lancar, walau ada sedikit kendala namun saat ini sudah berjalan lancar.
“Walau ada sedikit kendala, Alhamdulillah saat ini sudah berjalan baik dan lancar,”ucap Inding kepada hotnetnews.co.id pada Rabu, (19/06/2024).
Dikatakannya, ada beberapa jalur dalam penerimaan siswa dan siswi baru di SMPN 1 Sukatani, mulai dari zonasi, afirmasi, perpindahan tugas orangtua (PTOW) dan jalur prestasi.
“Hari ini dan besok, telah dibuka jalur afirmasi dan selanjutnya jalur Perpindahan Tugas Orangtua dan jalur prestasi,”tuturnya.
Lebih lanjut, Inding mengharapkan penerimaan siswa dan siswi baru tahun 2024 di SMPN 1 Sukatani dapat berjalan baik dan lancar.
“Ya kita berharap PPDB dapat berjalan dengan lancar sesuai aturan,”tutupnya.
(Nilan)